Lompat ke isi utama

Berita

Jaga Kebersihan Lingkungan, Bawaslu Bengkulu Utara Gotong Royong di Lingkungan Sekretariat

Arga Makmur, Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara - Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan kerja dan meningkatkan kerja sama serta menjaga kekompakan internal dalam lembaga, Bawaslu Bengkulu Utara melakukan kegiatan gotong royong disekitar lingkungan Sekretariat. Kegiatan ini di komandoi oleh Koordinator Sekretariat , Taufik Akbar Pane dan diikuti oleh ketua, anggota dan staf pada Jum’at (5/8/22).

Kegiatan gotong royong yang biasa disebut "Jum'at Bersih" ini dilakukan disekitar ruangan kerja dan area halaman kantor.

Taufik mengatakan, “Kegiatan kebersihan seperti ini penting untuk kita lakukan bersama, karena ditempat inilah kita perlu untuk mendapatkan rasa nyaman dalam bekerja, maka kebersihan perlu diperhatikan,” ucapnya.

Ia melanjutkan selain untuk menjaga pola lingkungan sehat dan bersih juga bertujuan untuk membangun rasa kekompokan di internal, ia berharap spirit kebersamaan ini terus terjaga sehingga menyambut Pemilu serentak 2024 kita dapat menciptakan Pemilu yang lebih baik.

Penulis/Editor: Rati P/Humas Bawaslu Bengkulu Utara